Minggu, 18 Maret 2012

Kisahku Menjadi seorang Fans JKT48 (Bag.1)

Wah.. ternyata sudah lama juga saya tidak meng-update atau menulis di blog saya ini. Tepatnya sudah setahun lebih saya tidak berkunjung ke blog saya ini. Agak bingung juga mau menulis apa di blog ini? Karena ide tidak selancar & semudah arus air yang terus mengalir, terkadang macet terkadang lancar. Tapi sepertinya saya sudah mendapat ide untuk menulis apa di blog saya ini.(sambil tersenyum kecil).

Ya…saya akan menulis tentang kegiatan saya sekarang-sekarang ini yang lagi senang-senang atau getol-getolnya dengan salah satu Idol Group(bukan girlband loh..) Indonesia yg merupakan group sisters dari AKB48 yang dari Jepang yang sudah terkenal itu seantero asia. JKT48 yup..nama Idol group tersebut yg saya maksud ialah JKT48. Satu-satunya sisters group di luar negeri yang dimiliki AKB48, sisters group yg berada di Indonesia. Sesuai konsep pendirinya, menamakan diri atau lebih disebut Idol group adalah idola yang bisa ditemui kapanpun. Karena terhitung masih baru & belum ada setahun berdiri, JKT48 tentu belum terlalu dikenal banyak orang..

Mengenai atau tentang JKT48 lebih jelasnya silahkan berkunjung ke situs resmi mereka di jkt48.com Saya hanya akan menulis tentang pengalaman saya pertama kali & awal permulaan saya jadi fans JKT48.

Awal Kenal & Tahu JKT48

Bermula dari melihat suatu program di TV yg membahas tentang girlband & boyband paling terkenal di asia. Pada TV disebutkan kalau AKB48 merupakan salah satu girlband(padahal sebenarnya Idol Group) yang paling terkenal di asia. Mulailah penulis(saya) mencari-cari tahu informasi tentang AKB48. Seperti biasa saya mengandalkan om google di internet…(hehehe..). Lalu dikasih tau si om google untuk buka situs video sejuta umat yaitu mbak Youtube(maaf bercanda dikit..) dari situs Youtube saya melihat video konser-konser AKB48. Saya akui lagu-lagu mereka rata-rata enerjik dan bikin semangat,meski dengan jujur dan polos saya tidak terlalu ngerti2 amat bahasanya..(hehehehe..). Selain itu disetiap perform konser video mereka terlihat total berjingkrak2 alias nge-dance sambil bernyanyi. Apalagi saat mereka sampai keluar keringat demi menghibur para penonton konser atau pertunjukan mereka. Namun yang paling bikin saya merinding ialah saat mendengar yel-yel atau biasa disebut para fans mereka ialah chant yang berbeda dari yang pernah saya dengar di konser-konser artis lain. Chant tersebut dinyanyikan para fans atau penonton disaat-saat musik intro disela-sela lagu AKB48. Makin bikin merinding saat dinyanyikan kompak para fans. Jujur baru kali ini saya melihat seperti itu.

Selesai melihat-lihat video tentang AKB48. Tak berapa lama keesokan harinya saat melihat iklan minuman ringan di TV(para fans JKT48 pasti udah tau dong iklan apa??..hehehe..), pada iklan minuman saya melihat para bintang iklannya yg rame-rame & terdiri dari gadis-gaids cantik menyanyikan lagu yg berbahasa Jepang. Lagu yg dinyanyikan sepertinya saya pernah dengar..ternyata benar lagu tsb adalah lagu Heavy Rotation & para gadis-gadis tsb bernama JKT48. Singkat cerita mulailah saya mencari-cari informasi lebih banyak ttg JKT48. Mulai dari nama-nama personilnya sampai fan group mereka. Dari sekian banyak nama personilnya(waktu itu baru terpilih 28 member kini 26 member), saya langsung menjatuhkan pilihan untuk dijadikan oshi(member) favorit pada Fahira. Karena jujur saja, begitu saya melihat-lihat video ttg JKT48, yg saya pertama kali lihat tuh Fahira. Sepertinya dia bagi saya oshi yg berkharisma & paling low profile(itu menurut pendapat saya loh..).Setelah oshi favorit pilihan saya tetapkan,selanjutnya oshi yg pilihan saya lagi ialah dhike, stella, melody & shania. Mulailah dalam hati tergerak untuk jd fans JKT48 dgn oshimen saya fahiraJKT48 (Fahira al Idrus).

Mulanya saya sedikit malu jg mendengar tanggapan & cibiran orang-orang yg pesimis serta tidak suka dengan hadirnya JKT48. Banyak dari mereka mengejek kalau yg suka atau mengidolaii JKT48 adalah para pedofile mungkin karena rata-rata membernya berusia belasan sampai awal 20 tahun. Serta banyaknya orang yg sudah berumu/dewasar ikut mengidolai JKT48. Jadi mereka mencibir seperti itu, apalagi saya sendiri berumur diatas mereka(para member JKT48), padahal ada juga anak-anak, remaja, baik itu cewek ataupun cowok, bahkan ibu-ibu jg suka JKT48. Jadi diawal-awal jd fans JKT48 saya belum 100% mengakui diri saya sbg fans JKT48. Karena takut kena cibiran tsb,di rumah sendiri saya tdk menunjukkan kepada adik-adik saya atau orang tua saya kalau saya ini fans JKT48. Saat JKT48 perform di TV saya hanya bisa memandang tersenyum & menyanyi dalam hati saja. ..

Selama beberapa hari, jiwa saya bergejolak ingin mendukung JKT48 namun tak berani menunjukkan. Apalagi lingkungan sepertinya tdk mendukung, kebanyakkan teman-teman main dan orang-orang di rumah lebih suka anak-anak band atau girlband/girlband yg sudah ada. Jadi saya hanya bisa memendam dalam hati setiap ada JKT48 perform di TV. Saya pun mulai mengalihkan cara dengan browsing & buka-buka internet di warnet. Sampai saya menemukan situs resmi jkt48.com serta situs official daily member & fans jkt48.org serta terakhir saya ikut mem-follow akun twitter para member & officalJKT48. Selama hampir setiap hari saya keluar masuk mengunjungi situs-situs tsb. Sampai pada suatu saat saya masuk situs chat & radio di jkt48.org/radio. Situs tersebut(jkt48.org/radio) memutarkan lagu-lagu AKB48 & JKT48. Jadi saya makin terjerumus & sepertinya makin getol untuk lebih tahu atau ingin jd fans AKB48 & JKT48.

Mendapat Teman baru sesama Fans JKT48

Pada situs chat & radio jkt48.org/radio saya berkenalan dgn teman yg jg sesama fans AKB48 & JKT48 yaitu teman yang ber-ID hadyannate. Fren..atau teman yg satu ini bisa dibilang sudah lebih dahulu jadi fans AKB48 & fans JKT48 khususnya dgn oshimen ghaidaJKT48. Singkat cerita tdk berapa lama lagi akan ada perform JKT48 yg disiarkan di TV swasta. Nah..sih mas bro..hadyannate ini ngajak & mau nonton Live perform JKT48. Kebetulan lokasi live Perform JKT48 dekat atau tidak terlalu jauh amat kalau di tempuh dari rumah. Setelah ngobrol-ngobrol atau chat2an lama dgn hadyannate akhirnya disepakati janjian ketemu di lokasi (La Piazza, Klp gading). (bersambung)